Soal Bahasa Indonesia Materi Surat Perintah Kerja Tertulis Kelas XI SMK Semester Ganjil

1. Jika kita ingin menyampaikan perintah kerja tertulis secara ringkas dan praktis, sebaiknya menggunakan
a. Surat perintah
b. Disposisi
c. Faktur
d. Buku manual kerja
e. memorandum

2. Berikut ini termasuk perintah kerja tertulis, kecuali…………….
a. Surat pengumuman
b. Surat edaran
c. Disposisi
d. Memorandum
e. Surat pribadi

3. Contoh kalimat untuk penutupan surat yang tepat adalah………..
a. Terima kasih atas kehadiran saudara yang sangat kami harapkan
b. Atas perhatian dan kerja sama bapa, saya ucapkan terima kasih
c. Berhubung sangat pentingnya acara, kehadiran saudara jangan diwakilkan
d. Atas perhatian saudara kami ucapkan terima kasih
e. Harap dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dan jangan lengah

4. Kalimat di bawah ini yang bukan termasuk salam pembuka adalah…………
a. Wassalam
b. Saudara yang terhormat
c. Assalamualaikum wr.wb
d. Dengan hormat
e. Bapak yang terhormat

5. Perhatikan cuplikan surat di bawah ini;
DEPARTEMEN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
PROVINSI JAWA TIMUR

Surat Edaran : P1/Ks 045/5/2015
Untuk menindak lanjuti peraturan Menteri Pendidikan Dan Kebudayaan No. 16 tahun 1914 perihal tata persuratan dinas pendidikan dan kebudayaan, dengan ini kami beritahukan bahwa dalam rangka penyempurnaan tata persurata dinas adalah cap dinas pokok. Pokok penyempurnaan itu adalah sebagai berikut……….

Berdasarkan surat di atas, alamat surat ditujukan kepada…………

a. Kepala kantor wilayah provinsi
b. Kepala kantor departemen pendidikan di Indonesia
c. Kepala kantor departemen pendidikan se Jawa Timur
d. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda Dan Olahraga Se Jawa Timur
e. Kepala kantor Dinas Perikanan Se jawa Timur

6. Kalimat berikut yang bukan merupakan surat perointah adalah…………..
a. Demikian surat ini dikemukakan agar menjadi perhatian
b. Selanjutnya surat perintah ini agar dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab
c. Perintah ini harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab
d. Kami berharap, saudara memperhatikan surat perintah ini
e. Agar pelaksanaanya dijalankan dengan sebaik-baiknya

7. PT Rejeki Makmur Perkasa membuka kesempatan bagi lulusan SMK dan yang sederajat untuk diangkat menjadi karyawan/karyawati diperusahaan kami. Lamaran ditulis dengan tulisan tangan dengan dibubuhi materai Rp 3000 dengan dilampiri Foto kopi Ijazah 1 lembar, Pas Foto 3 X 4 dua lembar, Surat SKCK, daftar riwayat hidup, dan surat keterangan sehat dari dokter.

Bagian surat tersebut merupakan kutipan dari pengumuman tentang…………

a. Adanya lapangan kerja
b. Lowongan kerja
c. Pemutusan hubungan kerja
d. Kenaikan upak kerja
e. Permohonan izin kerja

8. Berikut ini cirri-ciri isi memo…………
a. Disampaikan dengan bahasa singkat
b. Disampaikan dengan berbelit-belit
c. Disampaikan tanpa basa-basi
d. Disampaikan dengan kalimat perintah
e. Pendek namun tidak jelas

9. Kepada siswa yang menjadi peserta gerak jalan 17 Agustus harap berkumpul di lapangan untuk latihan.

Perbaikan untuk kalimat pengumuman di atas adalah…..

a. Kepada para siswa yang menjadi peserta gerak jalan 17 Agustus harap berkumpul dilapangan
b. Siswa yang menjadi peserta gerak jalan 17 Agustus harap berkumpul di lapangan
c. Untuk siswa yang menjadi peserta gerak jalan 17 Agustus harap berkumpul di lapangan
d. Siswa anggota peserta gerak jalan 17 Agustus diharap segera berkumpul di lapangan
e. Bagi para siswa yang menjadi peserta gerak jalan 17 Agustus harap segera berkumpul di lapangan

10. Berikut ini surat yang memungkinkan berisi perintah, kecuali………..
a. Surat izin tidak masuk kerja
b. Surat kuasa
c. Surat tugas
d. Surat edaran
e. memorandum 

11. Berikut ini yang bukan jenis pengumuman berdasarkan sifatnya adalah…………
a. Pengumuman berasal dari keluarga
b. Pengumuman berisi ajakan
c. Pengumuman untuk penerangan
d. Pengumuman untuk kepentingan pendidikan
e. Pengumuman untuk kepentingan niaga

12. Surat yang berisi perintah dari pimpinan kepada bawahan yang berisi petunjuk yang harus dilakukan disebut………
a. Surat perintah
b. Memorandum
c. Surat edaran
d. Disposisi
e. Pengumuman

13. Berikut ini yang merupakan persamaan surat edaran dan pengumuman adalah…………
a. Sama-sama bersifat rahasia
b. Sama-sama tidak ditunjukkan untuk banyak orang
c. Sama-sama tidak dikeluarkan oleh pemerintah
d. Ama-sama dikeluarkan oleh pemerintah
e. Sama-sama ditujukan untuk banyak orang

14. Hal yang perlu diperhatikan dalam membuat pengumuman yang baik adalah………..
a. Isi pengumuman
b. Tujuan yang ingin dicapai dari pengumuman itu
c. Baik tidaknya pengumuman
d. Media pengumuman yang sesuai dengan sasaran
e. Sasaran pengumuman

15. Mengetahui informasi lisan tentang harga saham dapat melalui …………
a. Majalah mingguan
b. Membaca di internet
c. Tabloid
d. Berita televise
e. Surat kabar

Untuk mendapatkan file Soal Bahasa Indonesia Materi Surat Perintah Kerja Tertulis Kelas  XI SMK Semester Ganjil secara lengkap dapat anda unduh di link download di bawah ini.

2 comments: